Tentang Indonesia

Indonesia berasal dari kata dalam bahasa Yunani indo yang berarti 'India', dan nesos yang berarti 'kepulauan'. Jadi, Indonesia berarti 'kepulauan India'. Nama Indonesia diperkenalkan pertama kali oleh ahli etnologi Inggris, G.R. Logan, pada 1850. Selain nama resmi Indonesia, juga sering dipakai nama lain seperti nusantara. Nama ini berasal dari kata dalam bahasa Sanskrit nusa 'pulau' dan antara 'berkaitan'. Jadi, nusantara berarti 'pulau-pulau yang saling berkaitan'

Indonesia berdiri menjadi sebuah negara pada 17 Agustus 1945 setelah merdeka dari penjajahan Belanda. Nama resmi Indonesia adalah Republik Indonesia. Ibukota Indonesia saat ini adalah Jakarta. Namun, dalam sejarah, ibukota Indonesia pernah pindah ke Yogyakarta (4 Januari 1946 - 27 Desember 1949) dan Bukit Tinggi (22 Desember 1948).

Bahasa resmi negara adalah Bahasa Indonesia. Kemudian, ideologi negara adalah pancasila. Panca adalah lima dan sila adalah dasar. Jadi, pancasila adalah lima dasar yang menjadi ciri utama negara Republik Indonesia. Bendera negara Indonesia terdiri atas dua warna merah dan putih. Merah melambangkan keberanian dan putih melambangkan kesucian.